Kamis, 16 Juni 2011

TV Streaming Online 2

TV Online sekarang dapat di nikmati di blog saya.Lumayan buat lihat berita dan hiburan, jadi gak bingung lagi kalo mau lihat TV Online. udah ada Trans 7 dan Trans TV buat lihat acara jalan2 dan adventure.



Widget By: r3fbelajarngeblog Selengkapnya...

TV Streaming Online 1

TV Online sekarang dapat di nikmati di blog saya.Lumayan buat lihat berita dan hiburan, jadi gak bingung lagi kalo mau lihat TV Online.

Selengkapnya...

Sabtu, 11 Juni 2011

Taman Nasional Baluran, Africanya Indonesia

Sekilas tentang TN. Baluran:
Kawasan TN Baluran terletak di Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Propinsi Jawa Timur dengan batas-batas wilayah sebelah utara Selat Madura, sebelah timur Selat Bali, sebelah selatan Sungai Bajulmati, Desa Wonorejo dan sebelah barat Sungai Klokoran, Desa Sumberanyar.

Beberapa kegiatan wisata yang memungkinkan untuk dilakukan oleh pengunjung.

1. Tracking
Waktu : Musim Kemarau (Bulan April – Oktober)
Lokasi : Seluruh kawasan Taman nasional Baluran
2. Mountain Climbing
Waktu : Musim Kemarau (Bulan April – Oktober)
Lokasi : Gunung Baluran
3. Pengamatan Satwa
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : Savana Bekol, sekitar Pantai Bama
4. Bird Watching
Waktu : sepanjang tahun (atraksi satwa Merak bulan September s/d Desember)
Lokasi : jalan Batangan – Bekol – Bama, savana Bekol, Pantai Bama
5. Snorkling & Diving
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : Pantai Bama, Bilik, dan Sejile
6. Kanoing
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : Pantai Bama
7. Wisata Bahari
Waktu : sepanjang tahun (tergantung cuaca)
Lokasi : kawasan perairan Taman Nasional Baluran
8. Fotografi
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : seluruh kawasan Taman Nasional baluran
9. Bersepeda
Waktu : sepanjang tahun (tergantung cuaca)
Lokasi : savana Bekol dan sekitarnya


Goes to Taman Nasional Baluran, Situbondo:


Siang itu, menunjukkan pukul 11.00 WIB Kami dari Tim CERIA (Community travellig and Adventure) Jember yang mayoritas anggotanya dari Fak. Teknik dan FKG UNEJ berangkat menggunakan Sepeda Motor dengan 11 anggota dan 6 sepeda motor. Tujuan utamanya adalah Pantai Bama, yang menurut referensi dari internet dan kata orang yang sudah pernah berkunjung kesana pantainya masih perawan atau masih alami.

Pukul 15.30 WIB sampai di pintu masuk Taman Nasional Baluran kami membeli karcis seharga Rp.1250/orang (tarif mahasiswa) dan sepeda motor Rp. 3000/motor. Perjalanan dilanjutkan melewati jalan aspal yg rusak dengan memakan waktu 45 menit menuju Bekol. pukul 15.15 WIB sampai di bekol kami langsung menuju menara pandang untuk menumpaskan hasrat hobi kami yaitu foto habitat yang ada di Taman Nasional Baluran. 1 jam cukup untuk melampiaskan hobi kami, dilanjutkan menuju tujuan utama kita yaitu Pantai Bama yang jaraknya 3 KM dari bekol atau kurang lebih 20 menit dengan perjalanan di suguhi savana yang luas seperti Africa. sampai di pantai kami mengabadikan dengan foto bersama dengan background pantai yang benar2 masih alami dan pantainya yang tenang.

Waktu sudah berlarut malam, menunjukkan pukul 17.00 WIB kami memutuskan untuk pulang dan berharap ada banteng yang lewat pada malam hari, tapi tak kunjung ketemu juga. hujan mengiringi kami pulang, dan istirahat di kota situbondo. dengan menu sajian makan malam yaitu soto madura...cihuy,, dan setelah mengisi perut kami langsung balik ke jember, dan sampai jember pada pukul 21.00 WIB. wisata yang menyenangkan, bye....

Selengkapnya...

Kamis, 09 Juni 2011

Pantai Pulau Merah "Red Island", Banyuwangi

Pulau merah merupakan wisata pantai yang terletak diujung selatan Banyuwangi, Pantai ini sangat alami karena salah satu lokasi wisata di kawasan pantai selatan yang masih alamiah, Pantai pulau merah juga memiliki ombak yang bagus untuk surfing. Ketika laut surut, para pengunjung dapat mengunjungi tempat ini dengan berjalan kaki menikmati eunikan berupa gunung kecil yang berada ditengah pantai yang warna tanahnya berwarna merah, karena itu dinamakan pantai Pulau Merah.



Pulau Merah adalah sebuah pulau berbentuk bukit kecil dekat pantai dengan pantai berpasir putih sepanjang kurang lebih 3 km.Pantai Pulau Merah terletak sekitar 60 kilometer dari Kota Banyuwangi ke arah selatan. Perjalanan yang membutuhkan waktu dua setengah jam.Sebagian kawasan pantai Pulau Merah berada di kaki Gunung Tumpang Pitu, yang menjulang ratusan meter, yang juga merupakan kawasan hutan lindung.

Di sebelah timur pantai terdapat pegunungan, yang konon kabarnya mempunyai kekayaan alam yang tersembunyi ke sebelah selatan pulau kita dapat menikmati indahnya sunset di sore hari. +- 50 meter ke barat terdapat pelabuhan pelelangan ikan yang cukup besar.
Pantai pancer pada tahun 1996 pernah terjadi bencana alam yang sangat besar yaitu Tsunami, Tak sedikit warga pantai Pulau Merah yang menjadi korban saat itu, namun, keindahan pulau merah kembali pulih dengan ciri khasnya yang mungkin satu-satunya di banyuwangi.

Dokumentasi travelling ke Pulau Merah:



Selengkapnya...

Sunrise di Penanjakan View, Gn. Bromo Jatim

Sekilas tentang Bromo:
Bromo mempunyai ketinggian 2.392 meter di atas permukaan laut itu berada dalam empat wilayah, yakni Kabupaten Probolinggo,Pasuruan, Lumajang, dan Kabupaten Malang. Bentuk tubuh Gunung Bromo bertautan antara lembah dan ngarai dengan kaldera atau lautan pasir seluas sekitar 10 kilometer persegi.
Gunung Bromo mempunyai sebuah kawah dengan garis tengah ± 800 meter (utara-selatan) dan ± 600 meter (timur-barat). Sedangkan daerah bahayanya berupa lingkaran dengan jari-jari 4 km dari pusat kawah Bromo.

Goes to Bromo:
Liburan semester telah tiba, saya dan teman dengan 9 personil berangkat jam 14.00 WIB menuju bromo dari Jember dengan menggunakan sepeda motor. setelah sampai di daerah pemukiman ngadisari jam 19.00 kami menyewa villa seharga Rp.150.000 / malam untuk istirahat dan melanjutkan besok paginya menyaksikan sunrise di Penanjakan View.

Pukul Menunjukkan jam 04.00 WIB, kami bergegas bersih-bersih dan sholat. setelah semuanya selesai kita langsung menuju ke penanjakan view point dengan melewati padang pasir yang sangat luas dan tebing yang curam sekali. kemudian sampai di penanjakan view point jam 05.30 WIB kami sejenak menikmati sunrise dan berfoto ria dengan background bromo yang sangat indah. Puas menikmati keagungan Tuhan YME kami turun dan menuju Kaldera Bromo, di sana bau belerang terasa sekali. setelah semua terasa cukup menikmati pemandangan alam Gn. bromo kami memutuskan langsung pulang ke Jember. bye...
Selengkapnya...

Alhamdulillah

Alhamdulillah dengan di buatnya blog ini semoga bermanfaat bagi para pencinta touring, travelling dan adventure.
dan semoga apa yang ingin penulis sampaikan lewat tulisan ini dapat diterima dengan baik bagi pembaca blog ini, dan nantinya blog ini akan memuat perjalanan touring, travelling dan adventure yang pernah maupun akan penulis kunjungi, khusunya keliling Indonesia . amin-amin ya robbal-alamin..
Selengkapnya...