Sekilas tentang TN. Baluran:
Kawasan TN Baluran terletak di Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Propinsi Jawa Timur dengan batas-batas wilayah sebelah utara Selat Madura, sebelah timur Selat Bali, sebelah selatan Sungai Bajulmati, Desa Wonorejo dan sebelah barat Sungai Klokoran, Desa Sumberanyar.
Beberapa kegiatan wisata yang memungkinkan untuk dilakukan oleh pengunjung.
1. Tracking
Waktu : Musim Kemarau (Bulan April – Oktober)
Lokasi : Seluruh kawasan Taman nasional Baluran
2. Mountain Climbing
Waktu : Musim Kemarau (Bulan April – Oktober)
Lokasi : Gunung Baluran
3. Pengamatan Satwa
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : Savana Bekol, sekitar Pantai Bama
4. Bird Watching
Waktu : sepanjang tahun (atraksi satwa Merak bulan September s/d Desember)
Lokasi : jalan Batangan – Bekol – Bama, savana Bekol, Pantai Bama
5. Snorkling & Diving
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : Pantai Bama, Bilik, dan Sejile
6. Kanoing
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : Pantai Bama
7. Wisata Bahari
Waktu : sepanjang tahun (tergantung cuaca)
Lokasi : kawasan perairan Taman Nasional Baluran
8. Fotografi
Waktu : sepanjang tahun
Lokasi : seluruh kawasan Taman Nasional baluran
9. Bersepeda
Waktu : sepanjang tahun (tergantung cuaca)
Lokasi : savana Bekol dan sekitarnya
Goes to Taman Nasional Baluran, Situbondo:
Siang itu, menunjukkan pukul 11.00 WIB Kami dari Tim CERIA (Community travellig and Adventure) Jember yang mayoritas anggotanya dari Fak. Teknik dan FKG UNEJ berangkat menggunakan Sepeda Motor dengan 11 anggota dan 6 sepeda motor. Tujuan utamanya adalah Pantai Bama, yang menurut referensi dari internet dan kata orang yang sudah pernah berkunjung kesana pantainya masih perawan atau masih alami.
Pukul 15.30 WIB sampai di pintu masuk Taman Nasional Baluran kami membeli karcis seharga Rp.1250/orang (tarif mahasiswa) dan sepeda motor Rp. 3000/motor. Perjalanan dilanjutkan melewati jalan aspal yg rusak dengan memakan waktu 45 menit menuju Bekol. pukul 15.15 WIB sampai di bekol kami langsung menuju menara pandang untuk menumpaskan hasrat hobi kami yaitu foto habitat yang ada di Taman Nasional Baluran. 1 jam cukup untuk melampiaskan hobi kami, dilanjutkan menuju tujuan utama kita yaitu Pantai Bama yang jaraknya 3 KM dari bekol atau kurang lebih 20 menit dengan perjalanan di suguhi savana yang luas seperti Africa. sampai di pantai kami mengabadikan dengan foto bersama dengan background pantai yang benar2 masih alami dan pantainya yang tenang.
Waktu sudah berlarut malam, menunjukkan pukul 17.00 WIB kami memutuskan untuk pulang dan berharap ada banteng yang lewat pada malam hari, tapi tak kunjung ketemu juga. hujan mengiringi kami pulang, dan istirahat di kota situbondo. dengan menu sajian makan malam yaitu soto madura...cihuy,, dan setelah mengisi perut kami langsung balik ke jember, dan sampai jember pada pukul 21.00 WIB. wisata yang menyenangkan, bye....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar